Kamis, 09 Desember 2010

Keracunan Pada Anak, Mengenali Gejala dan Tip Pencegahan

Keracunan merupakan masuknya zat yang mengandung racun kedalam tubuh baik melalui saluran
pencernaan, saluran nafas, atau melalui kulit atau mukosa yang menimbulkan gejala klinis. Anak Anda dapat mengalami keracunan oleh beberapa hal, seperti produk-produk pembersih, vitamin, obat-obatan, alkohol, cat, dan tanaman. Keracunan merupakan masalah yang sangat serius karena dapat menyebabkan anak Anda meninggal.

Gejala

O Anak Anda merasa ingin muntah, dimana anak muntah tanpa sebab yang jelas.

O Ada luka bakar di bibir atau mulut anak Anda.

O Anak Anda susah untuk dibangunkan.

O Anak mengalami kesulitan pernafasan.

O Anak mengalami sakit perut.

O Anak menalami serangan sakit yang mendadak.

Pencegahan terhadap bahaya keracunan

O Simpan obat-obatan dan vitamin di tempat yang tidak mudah untuk dijangkau oleh anak.

O Jangan memberikan obat orang lain untuk anak Anda.

O Jangan pernah mengatakan kepada anak-anak kalo obat adalah gula-gula.

O Baca petunjuk pemakaian sebelum Anda memberikan obat kepada anak, berikan sesuai dengan resep atau petunjuk pemakaian.

O Simpan semua produk pembersih dan lainnya yang beracun di tempat yang terkunci rapat.

O Selalu simpan apa pun di dalam wadahnya. Jangan menyimpan racun di dalam wadah makanan atau disimpan bersama dengan makanan.

O Jangan biarkan anak Anda mendekati tanaman tertentu, sampai Anda yakin betul tanaman tersebut tidak beracun. Karena keracunan dapat juga terjadi jika anak Anda memakan tanaman tertentu di sekitar atau di luar rumah

O Nyalakan kipas angin dan buka jendela ketika sedang menggunakan pembersih yang menghasilkan asap atau gas.

O Kenakan sarunmg tangan, celana panjang, baju lengan panjang, kaus aki dan sepatu ketika menyemprot serangga, hama, atau menggunakan bahan kimia yang lain. Jauhkan anak Anda.

O Jangan membakar minyak atau arang, atau menyalakan mesin yang mengeluarkana asap di dalam ruangan sempit seperti garasi, tenda, atau ruangan dengan sirkulasi udara yang buruk.

Artikel Yang Berkaitan

1. Obat-Obatan Tanpa Resep.

2. Jangan Sembarangan Minum Obat.
3. Mengenali Gejala Demam Berdarah Dengue (DBD)
4. Cara Tepat Mencegah Demam Berdarah.
5. Obat-Obatan Tanpa Resep.
6. Cengkeh, Rempah Yang Kaya Antioksidan.
7. Vaksin HPV Untuk Mencegah Kanker Serviks.
8. Penyebab, Gejala, dan Cara Penularan Kanker Serviks.
9. Makanan Untuk Membantu Menurunkan Berat Badan.
10. Minuman Bersoda, Manfaat atau bahaya?.
11. Menu Diet bagi Diabetesi.
12. Pemanis Buatan Bagi Penderita Diabetes Melitus (DM).
13. Mengenali Gejala Gagal Ginjal Sejak Dini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar