Sabtu, 25 Desember 2010

Jika Perut Anak Kembung

Perut kembung pada bayi biasanya terjadi saat bayi Anda berumur 2 minggu hingga 3 sampai 4 bulan, tetapi bisa juga lebih lama. Dimana jika bayi Anda mengalaminya, bayi akan menangis terus menerus dalam jangka waktu yang lama dan tidak mau tenang.

Gejala yang perlu diketahui

O Bayi akan menangis tanpa sebab, dan akan berhenti untuk menangis ketika tidak sakit.

O Bayi sering kali menangis dalam sehari, bisa beberapa menit saja atau sampai 1-2 jam.

O Bayi menarik kakinya ke perut ketika menangis atau terkadang menegangkan kakinya lurus ke bawah.

Tips bila anak mengalami perut kembung


O Gendong dan ayun-ayunkan bayi Anda dengan lembut.

O Anda dapat menidurkannya di ayunan.

O Bawa bayi jalan-jalan menggunakan kereta bayi atau yang lainnya supaya tenang.

O Selimuti bayi Anda dengan nyaman.

O Berikan dot bayi Anda.

O Sering-seringkanlah menyendawakan bayi setiap minum atau menyusu setengah ons susu.

O Ingatlah apa yang paling membuat bayimerasa nyaman dan lakukan hal tersebut.

O Minta tolong seseorang menjahga bayi Anda ketika Anda ingin istirahat.

O Jangan berikan obat apapun, kecuali dari dokter.

O Jangan membentakatau memukul bayi Anda. Jangan pernah mengguncang bayi Anda, karena dapat terluka parah atau meninggal karena diguncang tubuhnya.

O Tanyakan pada orang yang telah berpengalaman , pelajari cara mereka mengatasi bayi yang sedang menangis.

O Anda mungkin merasa capek dan lelah karena Anda tidak tahu apa yang harus dilakukan. Baringkan bayi di tempat yang aman, minta seseorangt membantu Anda menjuaga bayi sehingga Anda dapat beristirahat.

O segera hubungi dokter jika:

a. Bayi menangis terus-menerus lebih dari 3 jam.
b. Bayi menangis lebih lama dari biasanya.
c. Bayi tampak kesakitan ketika menangis.
d. Bayi tampak sakit ketika tidak sakit.
e. Bayi terserang perut kembung setelah berusia 4 bulan.
f. Bayi Anda mengalami demam.
g. Bayi tidak mau makan.
h. Anda mengkhawatirkan kondisi bayi Anda.
i. Anda merasa ada yang salah dengan bayi Anda.

Artikel Yang Berkaitan

1. Bila Anak erkena Cacar Air.
2. Ruam Akibat Tanaman Beracun.
3. Kapan Seharusnya Anda Menghubungi Dokter Atau Rumah Sakit.
4. Pendarahan Pada Tali Pusat.
5. Sisik Pada Kulit Kepala Bayi.
6. Jerawat Pada Bayi.
7. Jika Anak Mengalami Kejang.
8. Demam Pada Anak.
9. Terapi Untuk Anak Autis.
10. Diagnosis Dan Cara Mengobati cacingan Pada Anak.
11. Cacingan Dapat Menurunka Fungsi Kongnitif Pada Anak.
12. Radang Telinga Pada Anak.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar